Tag Archives: Amy Adams

Review: The Woman in the Window (2021)

Well… Anda tidak salah jika merasa bahwa telah begitu familiar dengan judul The Woman in the Window. Film ini sebenarnya telah menyelesaikan proses produksinya pada akhir tahun 2018 dengan jadwal rilis pada akhir tahun 2019. Namun, sejumlah perubahan terus menunda perilisan film yang diarahkan oleh Joe Wright (Darkest Hour, 2017) ini. Walt Disney Studios Motion Pictures, yang merupakan pemilik baru dari rumah produksi 20th Century Fox yang memproduksi film ini, dikabarkan tidak puas dengan hasil akhir film ini pada saat tersebut dan meminta untuk dilakukan sejumlah pengambilan gambar ulang. Trent Reznor dan Atticus Ross yang awalnya bertugas sebagai penata musik film juga memilih untuk tidak melanjutkan kinerja mereka yang lantas digantikan oleh komposer Danny Elfman. Dan, tentu saja, pandemi COVID-19 juga memberikan andil dalam menggagalkan rencana rilis The Woman in the Window yang baru di awal tahun 2020. Setelah penundaan demi penundaan, yang masih ditambah dengan kondisi pandemi yang masih belum membaik, membuat Walt Disney Studios Motion Pictures kemudian memilih untuk menjual hak rilis film ini kepada Netflix yang lantas merilisnya pada awal tahun 2021 – dua tahun dari jadwal awal perilisan film ini di layar bioskop. Continue reading Review: The Woman in the Window (2021)

Review: Zack Snyder’s Justice League (2021)

Para penikmat film dunia, khususnya mereka yang menggemari film-film bertemakan pahlawan super yang berada dalam semesta pengisahan DC Extended Universe, jelas telah familiar dengan sejumlah drama yang terjadi di balik layar proses produksi hingga perilisan Justice League (Zack Snyder, 2017). Dihinggapi berbagai permasalahan selama proses produksinya, mulai dari naskah cerita yang terus mengalami penulisan ulang hingga isu bahwa Warner Bros. Pictures tidak menyukai produk final yang dihasilkan, Snyder kemudian memilih untuk melepaskan tugasnya sebagai sutradara ketika Justice League sedang berada dalam tahap pascaproduksi setelah dirinya harus berhadapan dengan sebuah tragedi yang menimpa keluarganya. Warner Bros. Pictures lantas menunjuk Joss Whedon (The Avengers, 2012) untuk mengisi posisi serta melanjutkan proses pembuatan film yang ditinggalkan Snyder. Continue reading Review: Zack Snyder’s Justice League (2021)

Review: Hillbilly Elegy (2020)

Nama J. D. Vance serta judul memoar yang ditulisnya, Hillbilly Elegy: A Memoir of a Family and Culture in Crisis, yang bercerita tentang masa kecilnya memang tidak begitu familiar di telinga orang-orang di luar negara Amerika Serikat. Namun, ketika dirilis pada tahun 2016 lalu – berdekatan dengan masa pemilihan presiden di Amerika Serikat, buku garapan Vance mendapatkan banyak sorotan akan pengisahannya mengenai kaum hillbilly yang dikenal sebagai sekelompok masyarakat Amerika Serikat berkulit putih yang sering dinilai konservatif serta memiliki watak dan perangai keseharian yang keras. Banyak pihak yang menilai penggambaran yang dilakukan Vance tentang kaum hillbilly dalam memoar yang ditulisnya dihadirkan secara dangkal. Terlepas dari berbagai sorotan dan kontroversi, Hillbilly Elegy: A Memoir of a Family and Culture in Crisis berhasil meraih sukses secara komersial, menjadi salah satu buku dengan penjualan terbaik di tahun 2016 dan 2017, mempopulerkan nama Vance, dan, tentu saja, dilirik oleh Hollywood untuk diadaptasi menjadi sebuah film layar lebar. Continue reading Review: Hillbilly Elegy (2020)

The 91st Annual Academy Awards Nominations List

The Favourite is the favourite! Film terbaru arahan sutradara Yorgos Lanthimos sukses menjadi film dengan raihan nominasi terbanyak di ajang The 91st Annual Academy Awards. The Favourite berhasil meraih sepuluh nominasi, termasuk nominasi di kategori Best Picture, Best Director untuk Lanthimos – yang menjadi nominasi Best Director perdana bagi sutradara kelahiran Yunani tersebut, Best Actress untuk Olivia Colman, Best Supporting Actress untuk Rachel Weisz dan Emma Stone, serta untuk Best Original Screenplay. Namun, The Favourite tidak melangkah sendirian. Film arahan Alfonso Cuarón, Roma, juga berhasil meraih jumlah perolehan nominasi yang sama dan bahkan akan turut bersaing dengan The Favourite dalam lima kategori utama yang telah disebutkan sebelumnya. Bergabung bersama The Favourite dan Roma dalam persaingan memperebutkan gelar Best Picture adalah Black Panther (Ryan Coogler, 2018), BlacKkKlansman (Spike Lee, 2018), Bohemian Rhapsody (Bryan Singer, 2018), Green Book (Peter Farrelly, 2018), A Star is Born (Bradley Cooper, 2018), dan Vice (Adam McKay, 2018). Continue reading The 91st Annual Academy Awards Nominations List

The 20 Best Movie Performances of 2017

What makes an acting performance so remarkable and/or memorable? Kemampuan seorang aktor untuk menghidupkan karakternya dan sekaligus menghantarkan sentuhan-sentuhan emosional yang dirasakan sang karakter jelas membuat sebuah penampilan akan mudah melekat di benak para penontonnya. Kadang bahkan jauh seusai penonton menyaksikan penampilan tersebut. Penampilan tersebut, tentu saja, tidak selalu membutuhkan momen-momen emosional megah nan menggugah. Bahkan, pada beberapa kesempatan, tidak membutuhkan durasi penampilan yang terlalu lama.

Berikut adalah dua puluh – well… dua puluh lima, untuk tepatnya – penampilan akting yang paling berkesan dalam sebuah film yang dirilis di sepanjang tahun 2017, termasuk sebuah penampilan yang At the Movies pilih sebagai Performance of the Year. Disusun secara alfabetis. Continue reading The 20 Best Movie Performances of 2017

Review: Arrival (2016)

Seperti halnya film animasi rilisan Walt Disney Pictures, Zootopia (Byron Howard, Rich Moore, 2015), sulit untuk tidak merasa terhubung dengan pengisahan yang dibawakan oleh film terbaru arahan Denis Villeneuve (Sicario, 2015), Arrival. Jika Zootopia berbicara mengenai rasisme dan praduga ras, maka Arrival memaparkan bagaimana ego manusia seringkali menghalangi mereka untuk berusaha berkomunikasi dan mencoba mengerti posisi satu sama lain – beberapa permasalahan sosial yang sepertinya justru terasa semakin pelik seiring dengan berjalannya waktu. Diadaptasi dari cerita pendek berjudul Story of Your Life (1998) karya Ted Chiang oleh Eric Heisserer (Lights Out, 2016), Arrival tampil begitu humanis sekaligus tajam dalam menelanjangi jalinan hubungan manusia di era modern terlepas dari kemasan apiknya yang berwujud sebagai sebuah film fiksi ilmiah tentang kunjungan makhluk angkasa luar ke Bumi. Continue reading Review: Arrival (2016)

The 72nd Annual Golden Globe Awards Winners List

Tentu, Golden Globe tidak akan memberikan pengaruh langsung pada Academy of Motion Picture Arts and Sciences ketika memilih para nominator dan pemenang Academy Awards mengingat Hollywood Foreign Press Association adalah organisasi luar yang bukan merupakan anggota Academy of Motion Picture Arts and Sciences. Tetap saja, sedikit banyak dan secara tidak langsung, film-film pilihan Hollywood Foreign Press Association dalam jajaran nominasi maupun pemenang penghargaan Golden Globe akan mendapat ekspos lebih untuk mampu dikenali para pemilih yang berada pada tubuh organisasi Academy of Motion Picture Arts and Sciences.

Dengan catatan tersebut, kemenangan film arahan Richard Linklater, Boyhood, di ajang The 72nd Annual Golden Globe Awards jelas memberikan keunggulan tersendiri dalam persaingannya melawan film-film popular lain seperti Birdman, The Grand Budapest Hotel, Selma maupun The Imitation Game. Selain memenangkan kategori Best Director untuk Linklater, Boyhood juga berhasil membawa pulang penghargaan di kategori Best Supporting Actress untuk Patricia Arquette serta kategori paling prestisius, Best Motion Picture – Drama. The Grand Budapest Hotel arahan Wes Anderson sendiri berhasil memenangkan kategori Best Motion Picture – Musical or Comedy dan Birdman or (The Unexpected Virtue of Ignorance) berhasil memenangkan kategori Best Screenplay untuk para penulis naskahnya, Alejandro González Iñárritu, Nicolás Giacobone, Armando Bo dan Alexander Dinelaris, Jr. serta Best Actor – Musical or Comedy untuk Michael Keaton.

Di kategori akting, nama-nama seperti Arquette, Keaton, Julianne Moore (Still Alice) dan J.K. Simmons (Whiplash) semakin memantapkan posisi keunggulan mereka dalam usaha untuk memenangkan Academy Awards mendatang. Amy Adams juga berhasil muncuk sebagai pemenang di kategori Best Actress – Musical or Comedy untuk film arahan Tim Burton, Big Eyes, dan Eddie Redmayne memenangkan Best Actor – Drama untuk penampilannya sebagai ilmuwan Stephen Hawking dalam film The Theory of Everything.

Berikut daftar lengkap nominasi The 71st Annual Golden Globe Awards untuk kategori film:

Best Motion Picture – Drama

  • Boyhood
    • Foxcatcher
    • The Imitation Game
    • Selma
    • The Theory of Everything

Best Motion Picture – Comedy Or Musical

  • The Grand Budapest Hotel
    • Birdman
    • Into the Woods
    • Pride
    • St. Vincent

Best Actor In A Motion Picture – Drama

  • Eddie Redmayne – The Theory of Everything as Stephen Hawking
    • Steve Carell – Foxcatcher as John Eleuthère du Pont
    • Benedict Cumberbatch – The Imitation Game as Alan Turing
    • Jake Gyllenhaal – Nightcrawler as Louis “Lou” Bloom
    • David Oyelowo – Selma as Martin Luther King, Jr.

Best Actress In A Motion Picture – Drama

  • Julianne Moore – Still Alice as Dr. Alice Howland
    • Jennifer Aniston – Cake as Claire Simmons
    • Felicity Jones – The Theory of Everything as Jane Hawking
    • Rosamund Pike – Gone Girl as Amy Elliott-Dunne
    • Reese Witherspoon – Wild as Cheryl Strayed

Best Actor In A Motion Picture – Musical Or Comedy

  • Michael Keaton – Birdman as Riggan Thomson
    • Ralph Fiennes – The Grand Budapest Hotel as Monsieur Gustave H.
    • Bill Murray – St. Vincent as Vincent MacKenna
    • Joaquin Phoenix – Inherent Vice as Larry “Doc” Sportello
    • Christoph Waltz – Big Eyes as Walter Keane

Best Actress In A Motion Picture – Musical Or Comedy 

  • Amy Adams – Big Eyes as Margaret Keane
    • Emily Blunt – Into the Woods as The Baker’s Wife
    • Helen Mirren – The Hundred-Foot Journey as Madame Mallory
    • Julianne Moore – Maps to the Stars as Havana Segrand
    • Quvenzhané Wallis – Annie as Annie Bennett

Best Supporting Actor In A Motion Picture

  • J. K. Simmons – Whiplash as Terence Fletcher
    • Robert Duvall – The Judge as Judge Joseph Palmer
    • Ethan Hawke – Boyhood as Mason Evans, Sr.
    • Edward Norton – Birdman as Mike Shiner
    • Mark Ruffalo – Foxcatcher as Dave Schultz

Best Supporting Actress In A Motion Picture

  • Patricia Arquette – Boyhood as Olivia Evans
    • Jessica Chastain – A Most Violent Year as Anna Morales
    • Keira Knightley – The Imitation Game as Joan Clarke
    • Emma Stone – Birdman as Sam Thomson
    • Meryl Streep – Into the Woods as The Witch

Best Director – Motion Picture

  • Richard Linklater – Boyhood
    • Wes Anderson – The Grand Budapest Hotel
    • Ava DuVernay – Selma
    • David Fincher – Gone Girl
    • Alejandro González Iñárritu – Birdman

Best Original Score – Motion Picture

  • Jóhann Jóhannsson – The Theory of Everything
    • Alexandre Desplat – The Imitation Game
    • Trent Reznor and Atticus Ross – Gone Girl
    • Antonio Sánchez – Birdman
    • Hans Zimmer – Interstellar

Best Original Song – Motion Picture

  • “Glory” (John Legend and Common) – Selma
    • “Big Eyes” (Lana Del Rey) – Big Eyes
    • “Mercy Is” (Patti Smith and Lenny Kaye) – Noah
    • “Opportunity” (Greg Kurstin, Sia Furler, Will Gluck) – Annie
    • “Yellow Flicker Beat” (Lorde) – The Hunger Games: Mockingjay – Part 1

Best Animated Feature Film

  • How to Train Your Dragon 2
    • The Lego Movie
    • Big Hero 6
    • The Book of Life
    • The Boxtrolls

Best Screenplay – Motion Picture

  • Alejandro González Iñárritu, Nicolás Giacobone, Armando Bo,
    Alexander Dinelaris, Jr. – Birdman

    • Wes Anderson – The Grand Budapest Hotel
    • Gillian Flynn – Gone Girl
    • Richard Linklater – Boyhood
    • Graham Moore – The Imitation Game

Best Foreign Language Film

  • Leviathan (Russia)
    • Force Majeure (Sweden)
    • Gett: The Trial of Viviane Amsalem (Israel)
    • Ida (Poland/Denmark)
    • Tangerines (Estonia)

Review: Her (2013)

Spike Jonze, pemilik otak yang juga menghasilkan film-film brilian seperti Being John Malkovich (1999), Adaptation (2002) dan Where the Wild Things Are (2009), kembali dengan film terbarunya yang secara cerdas, kreatif, indah dan sangat menyentuh membicarakan mengenai bagaimana umat manusia yang hidup di era modern lebih tertarik untuk berkomunikasi dengan layar telepon mereka daripada dengan sesama umat manusia yang seringkali sedang berada di sebelah mereka. Jangan salah! Dibalik kerumitan atau keanehan atau keeksentrikan atau kesegaran alur cerita yang ia bawakan, Her pada dasarnya tetap adalah sebuah sajian kisah cinta. Namun adalah kejeniusan Jonze yang mampu meramu kisah cinta tersebut dengan balutan fiksi ilmiah dan satir sosial modern sehingga mampu membuatnya tampil begitu hangat sekaligus emosional dalam bercerita.

Continue reading Review: Her (2013)

The 86th Annual Academy Awards Nominations List

oscars-2013The nominations are in! Dan hasilnya… American Hustle dan Gravity sama-sama memimpin daftar nominasi The 86th Annual Academy Awards dengan raihan sebanyak 10 nominasi. Jumlah tersebut diikuti oleh 12 Years a Slave yang berhasil meraih 9 nominasi. Ketiganya sama-sama akan bersaing untuk memperebutkan gelar Best Picture dengan enam film lainnya: Captain Phillips, Dallas Buyers Club, Her, Nebraska, Philomena dan The Wolf of Wall Street. David O. Russell – yang dinominasikan pada kategori Best Director untuk American Hustle – sekali lagi mengulang kesuksesannya pada tahun lalu lewat Silver Linings Playbook dengan keberhasilannya dalam menempatkan keempat pemeran filmnya untuk meraih nominasi di bidang akting: Christian Bale di kategori Best Actor in Leading Role, Amy Adams di kategori Best Actress in a Leading Role, Bradley Cooper di kategori Best Actor in a Supporting Role dan Jennifer Lawrence di kategori Best Actress in a Supporting Role. Secara keseluruhan, American Hustle menjadi film ke-15 di sepanjang pelaksanaan Academy Awards dimana setiap aktornya berhasil mendapatkan nominasi di kategori akting.

Continue reading The 86th Annual Academy Awards Nominations List

The 71st Annual Golden Globe Awards Winners List

golden-globes12 Years a Slave or American Hustle? American Hustle ternyata semakin memuluskan jalannya untuk menjadi unggulan terkuat di ajang Academy Awards mendatang setelah film yang diarahkan oleh David O. Russell tersebut berhasil memenangkan tiga penghargaan dari tujuh nominasi di ajang The 71st Annual Golden Globe Awards: Best Motion Picture – Comedy or Musical, Best Actress – Comedy or Musical untuk Amy Adams dan Best Supporting Actress untuk Jennifer Lawrence. Nasib tidak terlalu baik justru dialami oleh 12 Years a Slave. Dari tujuh nominasi yang diraih, film arahan Steve McQueen tersebut hanya mampu memenangkan satu penghargaan, Best Motion Picture – Drama. Para pemenang lain dalam ajang penghargaan yang dibawakan oleh duet Tina Fey dan Amy Poehler tersebut adalah Alfonso Cuarón (Best Director), Matthew McConaughey (Best Actor – Drama), Leonardo DiCaprio (Best Actor – Comedy or Musical), Cate Blanchett (Best Actress – Drama) dan Jared Leto (Best Supporting Actor).

Continue reading The 71st Annual Golden Globe Awards Winners List

The 71st Annual Golden Globe Awards Nominations List

golden-globesHollywood Foreign Press Association baru saja mengumkan daftar peraih nominasi untuk The 71st Annual Golden Globe Awards. Untuk barisan film layar lebar, berada di garda depan sebagai peraih nominasi terbanyak adalah film terbaru arahan Steve McQueen, 12 Years a Slave, serta film American Hustle arahan David O. Russell yang sama-sama meraih tujuh nominasi. Pun begitu, 12 Years a Slave dan American Hustle hanya akan sama-sama bersaing di dua kategori, Best Director dan Best Screenplay, mengingat Golden Globe Awards memberikan penghargaan yang terpisah bagi film dengan genre Drama (12 Years a Slave) dan Comedy or Musical (American Hustle). Di kategori Best Motion Picture – Drama sendiri, 12 Years a Slave akan bersaing dengan Captain Phillips, Gravity, Philomena dan Rush. Sementara American Hustle akan bersaing dengan Her, Inside Llewyn Davies, Nebraska dan The Wolf of Wall Street di kategori Best Motion Picture – Comedy or Musical.

Continue reading The 71st Annual Golden Globe Awards Nominations List

The 17th Annual Online Film Critics Society Awards Nominations List

OFCS-2Kolaborasi ketiga antara sutradara Steve McQueen dan aktor Michael Fassbender, 12 Years a Slave, berhasil memimpin daftar perolehan nominasi di ajang The 17th Annual Online Film Critics Society Awards. 12 Years a Slave berhasil meraih delapan nominasi, termasuki nominasi Best Picture, Best Director untuk McQueen, Best Actor untuk Chiwetel Ejiofor, Best Supporting Actor untuk Fassbender serta Best Supporting Actress untuk Lupita Nyong’o. Berbeda dengan pelaksanaannya tahun lalu, terdapat sepuluh film yang dinominasikan untuk merebut gelar Best Picture. Film-film yang akan bersaing bersama 12 Years a Slave tersebut adalah American Hustle, Before Midnight, Blue is the Warmest Colour, Drug War, Gravity, Her, Inside Llewyn Davies, Short Term 12 dan The Wind Rises.

Continue reading The 17th Annual Online Film Critics Society Awards Nominations List

Review: Man of Steel (2013)

Pertanyaan terbesar bagi kehadiran Man of Steel adalah jelas: Apakah keberadaan Christopher Nolan di belakang karakter pahlawan milik DC Comics ini mampu memanusiawikan karakter Superman seperti halnya yang pernah ia lakukan pada Batman melalui trilogi The Dark Knight (2005 – 2012)? Wellit worksat times. Bersama dengan penulis naskah David S. Goyer – yang juga merupakan penulis naskah dari trilogi The Dark Knight, Nolan mampu menyajikan sosok Kal-El/Clark Kent/Superman sebagai sosok yang membumi – meskipun Man of Steel dengan jelas menonjolkan sang pahlawan sebagai seorang yang asing di muka Bumi. Arahan sutradara Zack Snyder juga cukup berhasil membuat Man of Steel hadir sebagai sebuah presentasi film aksi yang mumpuni. Namun, dalam perjalanan untuk mengisahkan kembali masa lalu serta berbagai problema kepribadian yang dimiliki oleh Kal-El/Clark Kent/Superman tersebut, Man of Steel sayangnya hadir dengan karakter-karakter yang kurang tergali dengan baik, alur penceritaan yang terburu-buru serta – seperti kebanyakan film arahan Snyder lainnya, berusaha berbicara terlalu banyak namun gagal tereksekusi dengan baik.

Continue reading Review: Man of Steel (2013)