Menjadi salah satu film yang terkena dampak keberadaan pandemi COVID-19 yang membuat perilisannya berpindah dari layar bioskop ke layanan digital melalui Netflix, Enola Holmes (Harry Bradbeer, 2020) justru mampu meraih kesuksesan dan hingga saat ini tercatat sebagai salah satu film rilisan Netflix yang paling banyak ditonton sepanjang masa. Tidak terlalu mengherankan. Dengan daya tarik jajaran pemerannya yang diisi nama-nama seperti Millie Bobby Brown – yang namanya kala itu baru saja mengangkasa berkat kesuksesan serial Stranger Things (2016 – 2022), Henry Cavill, hingga Helena Bonham Carter, paparan misteri dari seri Sherlock Holmes yang masih memiliki banyak penggemar setia, hingga penggarapan Bradbeer yang solid menghasilkan tuturan yang begitu menyenangkan untuk diikuti bagi Enola Holmes – khususnya pada saat dimana banyak orang masih terkurung di kediaman mereka akibat masa karantina pandemi COVID-19 yang masih berlangsung. Continue reading Review: Enola Holmes 2 (2022)
Tag Archives: Himesh Patel
Review: Tenet (2020)
Seri kisah petualangan menjelajahi ruang dan waktu karangan Christopher Nolan berlanjut dalam Tenet. Dikisahkan, seorang agen rahasia (John David Washington) direkrut oleh sebuah organisasi yang menyebut diri mereka sebagai Tenet. Oleh seorang ilmuwan, Barbara (Clémence Poésy), sang agen rahasia mendapat penjelasan bahwa seseorang dari masa depan telah memproduksi sejumlah senjata yang memiliki kemampuan untuk memanipulasi dimensi waktu dan kemudian digunakan saat pecahnya peperangan besar di masa yang akan datang. Dengan bantuan seorang agen rahasia lain, Neil (Robert Pattinson), sang agen rahasia kemudian melacak asal muasal dari senjata tersebut yang lantas mempertemukan mereka dengan seorang pemasok senjata, Priya (Dimple Kapadia), serta seorang elit asal Rusia, Andrei Sator (Kenneth Branagh), yang menjadi kunci dari sejumlah permasalahan yang coba diselesaikan oleh sang agen rahasia. Masalah semakin rumit ketika sang agen rahasia mengetahui bahwa, di masa mendatang, senjata-senjata berkekuatan khusus tersebut dapat digunakan untuk memutar kembali waktu dan menghancurkan seluruh peradaban yang ada di permukaan Bumi. Continue reading Review: Tenet (2020)
Review: Yesterday (2019)
Pernah membayangkan dunia dimana lagu-lagu yang ditulis oleh John Lennon, Paul McCartney, Ringo Starr, dan George Harrison untuk kelompok musik mereka, The Beatles, tidak pernah ada? Well… Film terbaru arahan Danny Boyle (127 Hours, 2010) yang naskah ceritanya digarap oleh Richard Curtis (About Time, 2013), Yesterday, mencoba bermain dengan premis tersebut. Dikisahkan, setelah terjadinya pemadaman listrik yang berlangsung di seluruh penjuru dunia selama 12 detik, tidak ada seorangpun yang mengingat maupun mengenal keberadaan The Beatles dan lagu-lagu mereka, kecuali Jack Malik (Himesh Patel). Merupakan seorang musisi lokal yang merasa bahwa lagu-lagu yang ia hasilkan tidak akan pernah mampu menarik perhatian khalayak ramai, Jack Malik lantas mulai menyanyikan lagu-lagu milik The Beatles dan mengakui lagu-lagu tersebut sebagai lagu-lagu yang ditulisnya sendiri. Secara perlahan, lagu-lagu The Beatles yang dinyanyikan Jack Malik mulai mendapatkan perhatian banyak orang. Kepopuleran Jack Malik di kotanya lantas menarik perhatian musisi terkenal, Ed Sheeran (Ed Sheeran), yang lantas berniat menjadikan Jack Malik sebagai artis pembuka dalam setiap konsernya. Continue reading Review: Yesterday (2019)